tapi memberikan kepuasan sendiri dibandingkan beli ke orang lain.
untuk peralatanpun yang digunakan cuma pemotong styrofoam yang cara kerjanya cuma sebagai elemen pemanas,buat sendiri maupun beli gak beda jauh yang penting mengerti cara kerjanya.dibawah ini saya sertakan gambar alatnya,,
dalam pengerjaanpun saya bisa mengerjakan diwaktu sepulang kerja,tapi emang lumayan lama sekitar tiga harian disebabkan tidak punya sketsa sebelumnya,dan hanya spontanitas serta perkiraan yang belum matang.
selain alat pemotong tsb diperlukan pula cat khusus styrofoam,serta lem kayu untuk menyambung maupun menempel potongan2 foam tsb.
yg perlu diperhatikan tidak boleh pakai lem adhesive(misal alteco dll) karena akan membuat foam berlubang.
Yang saya pakai sekarang ini foam nya berukuran tebal 2 cm dengan panjang 199 cm x lebar 99 cm,dengan harga kisaran 25 ribuan perlembar,sedangkan saya butuh 3 lembar untuk merakit ucapan dekorasi ini.
Ini adalah hasilnya serta gambar persiapannya yg lumayan bikin ruangan berantakan.
untuk menambah semarak dekorasian ini,saya juga menambahkan sedikit bunga dari kain(bisa juga dgn harga yg murah mulai harga 9 rb an sampai 15 rb an permacam bunga isinya sekitar 5 bijian.dan sebenarnya untuk tampilan banyak bunga lebih baik.